INILAH 7 Bahaya Memelihara Kucing Bagi Kesehatan Yang Harus Anda Ketahui ...!!!

7 Bahaya Memelihara Kucing Bagi Kesehatan Yang Harus Anda Ketahui

- Kucing adalah salah satu binatang yang paling banyak dipelihara oleh orang-orang karena tingkahnya yang sangat lucu dan juga sangat menggemaskan. Apalagi dengan beragam jenis ras kucing yang banyak ditawarkan, binatang ini akhirnya dapat membuat orang-orang betah berlama-lama bermain dan bermanja-manja dengannya. Sayangnya dibalik tingkah yang sangat menggemaskan itu, ternyata memelihara kucing dapat juga menimbulkan resiko yang sangat berbahaya terhadap kesehatan tubuh manusia. Bahaya yang ditimbulkan oleh bulu kucing peliharaan kita ternyata dapat berdampak buruk pada kesehatan tubuh.

7 Bahaya Memelihara Kucing Bagi Kesehatan Yang Harus Anda Ketahui

Apalagi kucing yang kita pelihara itu sering berkeliaran di tempat-tempat yang kotor yang dapat membuat bulunya menjadi terkontaminasi oleh parasit atau bakteri yang dapat membahayakan 
kesehatan tubuh kita. Adapun beberapa bahaya yang dapat ditimbulkan oleh bulu kucing diantaranya:

Penyakit Cakar Kucing (Cat Scratch Disease)

Penyakit yang disebabkan oleh bakteri Bartonella Henselae ini tidak menimbulkan gejala-gejala tertentu. Umumnya bakteri ini dapat berpindah pada manusia melalui gigitan atau cakarang kucing, namun tidak menutup kemungkinan bahwa bakteri juga dapat ditularkan pada saat anda mengelus-elus bulunya kemudian menyeka bagian mata anda dengan menggunakan tangan yang sudah terkena bakteri tersebut. Pada daerah gigitan atau cakaran kucing akan muncul benjolan kecil dalam jangka waktu 10 hari. Benjolan tersebut nantinya akan menimbulkan gejala-gejala seperti mual, muntah, demam, menggigil, peradangan, mudah lelah dan timbulnya rasa nyeri pada bagian kelenjar getah bening. Namun, bagi orang yang memiliki daya tahan tubuh yang baik, penyakit cakar kucing ini tidak akan menimbulkan masalah yang serius, berbeda dengan orang yang sedang mengalami gangguan daya tahan tubuh, seperti HIV/AIDS atau mereka yang sedang dalam proses kemoterapi akibat kanker, bakteri ini bisa mengakibatkan kondisi yang lebih serius.

Menyebabkan Beberapa Gejala Infeksi 

Sebenarnya infeksi yang terjadi akibat dari bulu kucing biasanya tidak mudah untuk dikenali karena hanya akan menimbulkan gejala yang ringan ringan saja bahkan tidak tampak atau tidak memiliki gejala sama sekali. Namun karena dapat mengakibatkan hal-hal yang membahayakan dan dapat mengganggu kesehatan tubuh anda, maka dengan demikian kebiasaan anda sering mendekati kucing sebaiknya dihindari. Adapun beberapa gejala yang dapat ditimbulkan akibat infeksi dari bulu kucing ini, antara lain demam, hidrosefalus, jaundice (kuning), memar atau pendarahan bawah kulit sampai anemia atau pembesaran hati.

Mengakibatkan Penyakit Toxoplasma

Penyakit toxoplasma ini awalnya disebabkan oleh sejenis parasit yang hidup pada bagian usus kucing sehingga parasit ini dapat saja menular melalui banyak media. Beberapa media yang dapat menyebabkan parasit ini menular ke tubuh anda adalah melalui bulu kucing, tinja kucing, hingga wadah bekas tempat makanan kucing. Parasit ini juga dapat tumbuh di dalam tubuh manusia yang pada akhirnya akan menimbulkan penyakit zoonosis pada manusia.

Mengalami Kegugur4n Hingga Melahirkan Bayi Cacat

Ibu h4mil yang terkena penyakit toxoplasma akibat parasit yang ditimbulkan oleh bulu kucing, dapat mengalami hal yang membahayakan seperti akan melahirkan bayi yang cacat dan juga sangat rentan mengalami keguguran. Gejala-gejala yang ditimbulkan pada ibu h4mil pun dapat berupa penurunan daya tahan tubuh seperti mengalami nyeri kepala, flu, demam dan mudah merasa lelah. Maka dari itu, disarankan kepada wanita yang sedang  merencanakan keh@milan ataupun sudah h@mil sebaiknya menjauhi binatang ini atau tidak memeliharanya.

Menyebabkan Asma

Bulu kucing dapat menjadi sangat berbahaya apalagi jika sudah menyerang sistem pernafasan, hal ini merupakan salah satu penyebab terjadinya asma. Sebab, bulu kucing dapat membawa virus-virus yang bisa menyebabkan asma. Apabila hal tersebut sudah terjadi, maka penyakit asma ini akan sangat sulit untuk dihilang bahkan akan menurun sampai pada keturunan anda selanjutnya. Gejala asma yang disebabkan oleh bulu kucing dapat dirasakan dan dideteksi sedini mungkin seperti terdapat kelainan pada pernafasan anda.

Menyebabkan Alergi

Bulu kucing dapat menyebabkan alergi pada manusia apabila masuk ke tubuh termasuk melalui pernapasan. Setelah masuk masuk kedalam tubuh, maka tubuh kan meresponnya dengan mensintesis histamin dan juga zat kimia lain yang dapat mengakibatkan terjadinya reaksi alergi terpicu. Alergi yang ditimbulkan oleh bulu kucing bisa bermacam-macam termasuk radang seperti mata berair, gatal-gatal, bersin, batuk, dan susah bernafas.

Kurap (Ringworm)

Jenis infeksi jamur pada kulit yang salah satunya dapat ditularkan dari kucing adalah penyakit ringworm atau bisa kita kenal dengan sebutan penyakit kurap. Penularannya dapat terjadi kepada orang-orang yang sering membalai kucing.

Demikianlah pembahasan kita kali ini mengenai 7 Bahaya Memelihara Kucing Bagi Kesehatan Yang Harus Anda Ketahui, Semoga Bermanfaat Dan Terima Kasih Banyak Atas Kunjungannya.

http://ift.tt/1WSEjBi

from KABAR INFORMASI http://ift.tt/1Pze4bn

0 Response to "INILAH 7 Bahaya Memelihara Kucing Bagi Kesehatan Yang Harus Anda Ketahui ...!!!"

Post a Comment